Cara Mengatasi Laptop yang
Lemot – Pasti anda pernah mengalami apa yang saya alami yaitu menghadapi
laptop yang lemot ketika di pakai. Menggunakan laptop yang lemot itu
membutuhkan banyak kesabaran, apalagi ketika kita sedang mengerjakan tugas
kantor atau tugas kuliah atau bahkan ketika kita sedang mendesain. Wah pasti
sangatlah menyebalkan ya, harus menunggu proses ketika di klik, atau bahkan
ketika di klik malah layar menjadi putih dan not responding, pasti sangat kesal
sampai sampai laptop pengen saya banting, hehehe
Eittsss tapi sabar dulu gan,
jangan di banting laptopnya, walaupun laptop lemot tapi sayang kalau di
banting, hehehe, mending di perbaiki aja
gan laptopnya, berdasarkan pengalaman saya ada beberapa cara nih untuk
mengatasi laptop yang lemot.
Terus bagaimana cara mengatasi
laptop yang lemot?? Sabar gan, sebelum kita bicara tentang mengatasi masalah
laptop yang lemot, kita cari tahu dulu penyebab laptop yang lemot. Ada banyak
penyebab dan cara mengatasi laptop yang lemot.
Dalam artikel ini sudah saya
rangkum beberapa penyebab dan cara mengatasi laptop yang lemot. Baik tidak
berlama – lama lagi, ini dia cara mengatasi laptop yang lemot berdasarkan
penyabab nya.
1. Virus Yang Menginfeksi Laptop Anda
1. Virus Yang Menginfeksi Laptop Anda
Virus merupakan
program computer yang dapat menggandakan atau memperbanyak dirinya sendiri dan
menyebar dengan menyebarkan salinannya ke dalam program – progam computer atau
dokumen lain. Virus computer dapat
merusak data dokumen bahkan membuat program aplikasi menjadi korup, sehingga
membuat pengguna computer merasa terganggu,
Virus yang
bersarang di laptop bisa membuat kinerja lapop menjadi lambat, salah satu
penyebabnya ada virus yang tinggal di memory pada saat laptop melakukan
booting, dan juga ada virus yang sengaja menyerang memori dan memenuhi beban
memori sehingga membuat kinerja laptop menjadi lemot. Salah satu virus yang
sangat menyebalkan adalah virus Trojan, yang menyerang ketika kita menancapkan
flasdisk dan seketika flasdisk kita terkena virus itu dengan muncul shortcut
yang tidak bisa di hapus dan membuat file kita tidak kelihatan atau ter hiden.
Cara
mengatasi :
Salah satu
cara ampuh untuk mengatasi virus yang membandel yaitu dengan menginstal
antivirus. Antivirus yang harus di install adalah antivirus yang terbaru,
seperti smadAv, avira, kaspersky atau yang lainnya. Stelah menginstal antivirus
maka scan virusnya, sehingga virus dapat terhapus dan di karantina oleh
antivirus tersebut.
2. Terlalu Banyak Menginstall Program Di Laptop
2. Terlalu Banyak Menginstall Program Di Laptop
Yang kedua
penyebab masalah laptop yang lemot bisa karena program aplikasi yang kita
isntal terlalu banyak, atau bahkan aplikasi yang tidak jelas yang tidak sengaja
terinstal di laptop kita, biasanya ketika kita download sesuatu ada perintah
perintah aneh yang tidak jarang juga itu kadang malah perintah untuk menginstal
aplikasi yang tidak jelas. ketika laptop kita terlalu banyak aplikasi maka
program – program tersebut memakan atau
memenuhi resource memori laptop sehingga menyebabkan memori tidak optimal dan
membauat laptop menjadi lemot.
Cara mengatasi :
Ketika mengalami
situasi tersebut bagaimana cara mengatasinya? Cara mengatasi yaitu dengan cara
menghapus atau meng uninstall aplikasi yang kurang jelas atau yang tidak
dibutuhkan tersebut, kemudian cek sisa memori jika masih terlalu berlebih
pemakaian memori maka hapus aplikasi yang memakan memori besar, tentunya dengan
memilih aplikasi yang kurang di butuhkan.
3. Kapasitas Ram yang Kurang Memadai
RAM atau Random
Acces Memory adalah sebuah memory yang berfungsi sebagai ruang penyimpanan
data sementara pada computer ketika program di jalankan.
Jika memori RAM
kita kurang atau kecil, maka data / instruksi atau perintah yang di perintahkan
processor tidak dapat di simpan dengan benar karena ruang memori yang terbatas.
Akibatnya laptop atau computer menjadi lemot, program menjadi notrespon
sehingga laptop menjadi lemot.
Cara Mengatasi :
Untuk kejadian
seperti ini maka salah satu cara yang bisa di lakukan yaitu dengan mengupgrade
ram anda, jika ram anda 2 GB maka anda bisa mengupgrade menjadi 4 GB sehingga
ruang penyimpanan anda dapat menampung data perintah dari processor. Sehingga
kinerja laptop anda tidak lagi mengalami lemot atau not respon lagi.
4. Banyak Program yang di jalankan dalam waktu yang sama
4. Banyak Program yang di jalankan dalam waktu yang sama
Seperti yang
sudah saya katakan sebelumnya, salah satu yang menyebabkan laptop menjadi lemot
adalah berjalannya banyak program dalam satu waktu. Hal ini menyebabkan kerja
komponen utama laptop, seperti processor dan RAM menjadi berat.
Cara Mengatasi :
Untuk mengatasi
kondisi seperti ini sangat lah mudah, dengan cara mengeluarkan semua proram
yang berjalan kemudian jalankanlah program satu persatu. Hal itu di lakukan
supaya kinerja RAM maupun processor menjadi lebih ringan. Jika anda tetap
memaksakan menjalankan banyak aplikasi sekalugus maka siap siap anda harus
bersabar menghadapi laptop yang lemot, panas atau bisa malah hang.
5. Kapasitas Hardisk Penuh
5. Kapasitas Hardisk Penuh
Hardisk yang
penuh akan menyebabkan aliran data menjadi lambat, sehingga kinerja laptop
menjadi lambat. Jika kapasitas hardisk anda sudah nyaris memenuhi limit,
sebaiknya pindahkan data-data anda segera ke tempat penyimpanan lain agar tetap
tersedia ruang memori yang kosong. Jika hal ini di biarkan bukan hanya membuat
kinerja computer menjadi buruk atau lemot, hal ini juga bisa menjadikan hardisk
menjadi rusak.
Cara Mengatasi :
Jika mengalami
seperti ini maka cara yang bisa di lakukan adalah melakukan Disk Cleanup untuk
menghapus file-file sampah yang tidak berguna, dan menambahkan ruang kosong di
hardisk. Nambun bila mana kalau hardisk sudah rusak, apa boleh buat harus
membeli baru atau bisa membeli second.
6. Harus di Install Ulang
6. Harus di Install Ulang
Yang terakhir cara
yang paling mudah yaitu dengan menginstall ulang windows anda, dengan
menginstall ulang windows anda maka windows anda menjadi seperti baru lagu dan
masih ringan karena belum terlalu banyak yang di install di computer anda.
namun cara ini tidak bisa dilakukan jika yang terjadi masalah pada hardwarenya
seperti RAM dan Hardisknya. Jika yang terkena masalah pada hardwarenya maka
tetap harus di ganti atau di upgrade.
Mungkin beberapa tips di atas
bisa anda praktikan sendiri di rumah. Dan semoga artikel ini dapat memberikan
informasi yang anda butuhkan terkait dengan cara mengatasi laptap yang lemot.
*Jika artikel ini
bermanfaat boleh di share ke teman teman lain, ^_^
Terimakasih J
2 comments
commentsWaduh, kalo punya laptop selemot siput gitu rasanya pengen dijual aja.... makasih udah kasih tau cara mengatasinya... :)
Replyhehe di jual aja kak beli baru specnya beli yg gede pasti ga lemot lagi ya gan, hehehe
Replytanks udah berkunjung gan :D